Seputar Dunia IT dan Fakta Unik Lainnya

Thursday 4 August 2016

CAPITAL BUDGETING - Penganggaran Modal | PowerPoint/Slide/.ppt




Kriteria Keputusan Penganggaran Modal ?


  • Modal atau Capital - aktiva tetap yang digunakan dalam operasi perusahaan
  • Anggaran / Budget - suatu rencana yang menjelaskan arus kas keluar dan arus kas masuk yang diproyeksi (diprediksi) selama periode tertentu dimasa mendatang
  • Anggaran Modal - keseluruhan proses menganalisis proyek-proyek dan menentukan apakah proyek tersebut harus dimasukkan dalam anggaran modal (capital budget)
  • Anggaran Modal - suatu teknik penilaian untuk menentukan kelayakan secara ekonomis dri suatu rencana untuk pengadaan asset jangka panjang
  • Anggaran Modal - suatu proses perencanaan untuk pembelian asset yang diharapkan akan memberikan arus kas selama lebih dari satu tahun


Keputusan-keputusan penganggaran modal sangat penting karena :


  • Implikasi dari keputusan tersebut akan berlangsung terus hingga suatu periode yang cukup lama atau memiliki konseksuensi jangka panjang
  • Menentukan bentuk-bentuk aktiva yang dimiliki perusahaan
  • Melibatkan pengeluaran yang besar

Klasifikasi Proyek yang  dianalisis :

  1. Penggantian ( Replacement decisions) :
    - Untuk mempertahankan bisnis yang ada
    - Untuk mengurangi biaya
  2. Pengembangan ( Expansion decisions)
    - Produk atau pasar yang ada
    - Produk atau pasar baru
  3. Independent Projects 
  4. Mutually Exclusive Projects (pilih salah satu)

Persamaan antara Capital Budgeting dengan penilaian Sekuritas

  • Biaya Modal harus ditentukan terlebih dahulu
  • Arus Kas harus diperkirakan
  • Untuk proyek beresiko, probabilitas Arus Kas harus ditentukan
  • Menentukan Discounted Rate
  • Arus Kas didiskon untuk menghitung Present Valuenya
  • Present Value dari Arus Kas masuk dibandingkan dengan Present Value dari Arus Kas keluar


Menentukan Proyek diterima atau Tidak

Metode Penilaian Proyek :
  • Payback Period dan Discounted Payback Period
  • Net Present Value (NPV)
  • Internal Rate of Return (IRR) & MIRR
  • Profitability Index (PI)

....... selanjutnya bisa dibaca pada slide


Download Slidenya DISINI


No comments:

Post a Comment

BILA ANDA MEMASUKKAN LINK HIDUP, MAKA AKAN OTOMATIS TERDELETE..