Seputar Dunia IT dan Fakta Unik Lainnya

Wednesday 30 September 2020

Penyebab Kamu Telat Datang Bulan (Bukan Berarti Hamil Ya!)

Penyebab Kamu Telat Datang Bulan (bukan berarti hamil ya!) The Zhemwel

Datang bulan adalah tanda jika seorang wanita belum dibuahi. Namun bagaimana jika belum menikah dan kamu lama banget datang bulan, kemudian kamu mengingat bahwa kamu seorang jomblo? Apakah kamu hamil diam-diam? Ternyata tidak lho! Berikut penyebab mengapa kamu sering telat datang bulan :


1. Obesitas

Obesitas atau bobot badan yang berlebih dan tidak proporsional mungkin penyebab kamu sering telat datang bulan. Karena menurut penelitian, wanita yang obesitas, memiliki kemungkinan besar untuk telat datang bulan. Hal ini terjadi karena saat kita mengalami kelebihan berat badan, hormon pada tubuh menjadi tidak seimbang.

Penyebab Kamu Telat Datang Bulan (bukan berarti hamil ya!) The Zhemwel


2. Sindrom PCOS

PCOS adalah sebuah sindrom yang terjadi pada perempuan dimana dapat disebabkan oleh indung telur yang tidak berfungsi secara semestinya. Tentu akibatnya adalah datang bulan yang dialami perempuan yang mengalami sindrom PCOS menjadi sering terlambat. PCOS diduga kuat sebagai salah satu kondiri yang terjadi pada perempuan akibat terjadinya resistensi insulin dan sindrom metabolik.

Penyebab Kamu Telat Datang Bulan (bukan berarti hamil ya!) The Zhemwel


3. Merokok

Pasti kalian sudah tahu kalau kandungan dalam rokok sangatlah berbahaya bagi kesehatan, Untuk perempuan yang merokok, mungkin ini salah satu penyebab mengapa kamu sering terlambat datang bulan, karena bahan yang terkandung pada rokok dapat mempengaruhi hormon estrogen dan progesteron pada perempuan sehingga menjadi tidak seimbang.

Penyebab Kamu Telat Datang Bulan (bukan berarti hamil ya!) The Zhemwel


4. Stres

Stres sering dialami oleh pria maupun wanita, banyak penyakit yang timbul jika seseorang mengalami stres. Termasuk jika seorang wanita yang stres, hormon pada tubuh kita menjadi tidak seimbang. Dan oleh karena itu kamu perlu mengelola tingkat stres kamu agar tidak berpengaruh pada siklus datang bulan kamu.

Penyebab Kamu Telat Datang Bulan (bukan berarti hamil ya!) The Zhemwel


5. Alat Kontrasepsi

Untuk kamu yang sudah pernah berhubungan atau pun berkeluarga, pasti mengonsumsi pil KB. Dan ternyata hal itu juga menjadi salah satu penyebab telatnya kamu datang bulan. Hal ini terjadi karena dalam mengonsumsi pil KB dapat mempengaruhi hormon progesteron dan esterogen untuk mencegah lepasnya indung telur. Maka hal ini tentu dapat mengganggu beberapa siklus yang terjadi pada tubuh, termasuk datang bulan.

Datang bulan adalah tanda jika seorang wanita belum dibuahi. Namun bagaimana jika belum menikah dan kamu lama banget datang bulan, kemudian kamu mengingat bahwa kamu seorang jomblo? Apakah kamu hamil diam-diam? Ternyata tidak lho! Berikut penyebab mengapa kamu sering telat datang bulan

:Penyebab Kamu Telat Datang Bulan (bukan berarti hamil ya!) The Zhemwel


6. Masalah Tiroid

Kalau kelenjar tiroid merupakan salah satu kelenjar pada tubuh yang memiliki fungsi penting yaitu mengatur metabolisme pada tubuh. Jika hormon yang terdapat pada kelenjar tiroid ini tidak bekerja dengan baik, tentu ada beberapa hal yang terganggu pada tubuh kita, salah satunya siklus datang bulan yang tidak teratur. Tanda-tanda seseorang memiliki masalah pada kelenjar tiroid bisa dilihat jika ia mudah lelah, berat badan cepat berubah dan rambut mudah rontok.

Penyebab Kamu Telat Datang Bulan (bukan berarti hamil ya!) The Zhemwel


Jadi gimana, kamu sudah tau penyebab kamu telat datang bulan?


By : go.sehat

No comments:

Post a Comment

BILA ANDA MEMASUKKAN LINK HIDUP, MAKA AKAN OTOMATIS TERDELETE..

Blog Archive