Seputar Dunia IT dan Fakta Unik Lainnya

Monday 13 July 2020

Nasihat Bagi Orang Tua Yang Memiliki Anak

Tentu menjadi orang tua adalah sesuatu yang sangat menyenangkan, dengan kehadiranya buah hati hidup jadi lebih berarti, tapi taukah anda ada beberapa alasan menjadi orangtua butuh kesabaran yang besar? mendidik anak juga bukanlah hal yang mudah, perlu memahami karakter anak anak di setiap umur yang berbeda, berikut ini ada beberapa tips/nasehat yang mungkin orang jarang Mengetahuinya.




  • Jika melihat anakmu menangis, jangan buang waktu untuk mendiamkannya. Coba tunjuk burung atau awan di atas langit agar dia melihatnya, dia akan terdiam. Kerana psikologi manusia saat menangis, adalah menunduk.
  • Jika ingin anak-anakmu berhenti bermain, jangan berkata: "Dah, sudah main, stop sekarang!". Tapi katakan kepada mereka: "Main 5 menit lagi yaaa". Kemudian ingatkankembali:"Dua menit lagi yaaa". Kemudian barulah katakan:"Dah, waktu main sudah habis". Mereka akan berhenti bermain.

  • Jika anak-anak sedang usil atau menyebabkan keadaan riuh di sesuatu tempat, dan engkau ingin mengalih perhatian mereka, maka katakanlah: "siapa yang mau mendengar cerita ibu? angkat tangan..". Salah seorang akan mengangkat tangan, kemudian disusul dengan anak-anak yang lain, dan semuanya akan diam.

  • Nikmati masa kecil anak-anakmu, kerana waktu akan berlalu sangat cepat. Kenakalan dan kekanak-kanakan mereka tidak akan lama, ia akan menjadi kenangan. Bermainlah bersama mereka, tertawalah bersama mereka, berguraulah bersama mereka.

  • Tinggalkan HP seketika, dan matikan juga TV. Jika ada teman yang menelefon urusan tak penting, katakan:"Maaf, saya sedang sibuk dengan anak-anak". Semua ini tidak menyebabkan jatuhnya wibawamu, atau hilangnya keperibadianmu. Orang yang bijaksana tahu bagaimana cara menyeimbangkan segala sesuatu dan menguasai pendidikan anak.

Selain itu, jangan lupa berdoa dan bermohon kepada Tuhan, Berdoalah dengan terdengar oleh anak anak didepan kita supaya mereka tahu betapa pentingnya mereka pada kita..


Penulis : @GereSoleram


No comments:

Post a Comment

BILA ANDA MEMASUKKAN LINK HIDUP, MAKA AKAN OTOMATIS TERDELETE..

Blog Archive